BEBEK MASAK JAHE
Monday, April 20, 2009
Bahan :
- 1 ekor bebek, potong 4 bagian
- 2 cm jahe, memarkan
- 1 buah bawang bombay, potong-potong
- 2 buah cabai merah besar, buang biji, iris halus
- 3 cm jahe, iris korek api
- 3 buah jamur hioko, rendam, iris panjang
- 2 sendok makan taosi
- 1/2 sendok makan kecap jamur
- 1 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1 1/2 sendok teh gula pasir
- 500 ml air
- 1/2 sendok makan tepung maizena dan 1/2 sendok makan air, larutkan untuk mengentalkan
- 1 sendok teh minyak wijen
- 1 sendok teh angciu
- 1 batang daun bawang, potong 2 cm
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat :
1. Presto bebek bersama jahe sampai mendidih 20 menit.
2. Tumis bawang bombay, cabai merah besar, dan jahe sampai harum. Masukkan bebek. Aduk rata. Tambahkan jamur hioko. Aduk sampai layu.
3. Masukkan taosi, kecap jamur, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
4. Tuang air. Masak sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan tepung maizena. Masak sampai meletup-letup.
5. Tambahkan minyak wijen, angciu, dan daun bawang. Aduk Rata.
UNTUK 4 PORSI
Saran Pakar : Jangan memilih jahe yang ada warna hijaunya agar tidak pahit.
Sumber : MAJALAH SEDAP