Ayam Goreng Kacang Bawang

Wednesday, June 9, 2010

Bahan:
- 500 g daging ayam (paha atau dada), potong-potong 2x2 cm
- 2 siung bawang putih, parut
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- minyak goreng

Pelapis, aduk rata:
- 150 g tepung terigu
- 2 sdm tepung kanji
- 1 sdt bawang putih bubuk
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam

Saus:
- 1 sdm margarin
- 20 g bawang bombay, cincang
- 3 siung bawang putih, cincang
- 2 sdm kecap asin
- 1 sdm saus tiram
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdm kacang tanah sangrai, cincang

Cara membuat:
1. Aduk potongan ayam dengan bawang, merica dan garam hingga rata.
2. Lumuri potongan ayam dengan bahan pelapis hingga rata. Diamkan sebentar.
3. Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning keemasan dan kering.
4. Angkat dan tiriskan.

Saus:
1. Lelehkan margarin, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga layu.
2. Masukkan bahan-bahan lainnya.Aduk hingga mendidih. Angkat.
3. Taruh ayam goreng di piring saji.
4. Tuangi Sausnya, sajikan segera.

(Porsi : 6 orang)

  © By Ourblogtemplates.com 2012

Back to TOP